Monday 8 May 2017

Kain Songket "Kain Tenun Khas Sumatera Barat"


 Setiap daerah di Indonesia memiliki ciri khas tersendiri. Salah satunya adalah kain tradisional.
Di Minangkabau atau Sumatera Barat yang menjadi ciri chas kainnya adalah "Songket". Songket yang terkenal di Sumatera Barat adalah "Songket Pandai Sikek dan Songket Silungkan". Nama ke dua
songket ini diambil dari nama daerah atautempat kain ini berasal yaitu Pandai Sikek di Tanah Datar dan Silungkan di Sawahlunto.

Perbedaan songkat khan Minangkabau dengan songket tradisional lainnya terletak pada motif dan coraknya.
Motif songket tradisional yang terkenal adalah " Cukie Kaluak Paku dan Cukie Pucuk Rabuang". Motif
ini terbilang sudah sangat lama. Cukie pucuk paku berbentuk sepi pucuk paku yang bergelung-gelung. Sedangkan cukei pucuk rabuang berbentuk segitiga. Perbedaan antara songket pandai sikek dengan songket
silungkang terletak pada motirnya. Songket silungkang terlihat lebih moderen.



Saat ini songket dipakai pada acara-acara tertentu seperti acara perkawinan, upacara adat dan acara-acara resmi lainnya. Songket tidak hanya dipakai oleh kaum wanita saja. Pada waktu tertentu songket juga terlihat di pakai oleh kaum laki-laki. Hanya cara pemakainnya saja yang berbeda. Sekarang ini, kain songket juga telah dikombinasi dengan kain-kain lainnya sehingga menghasilkan pakaian yang bagus. Untuk mendapatkan songket mudah ditemukan di Padang panjang, Bukitting, Payahkumbuh dan Sawahlunto.

0 comments:

Post a Comment